ARISTO.ID. Kali ini saya berkesempatan mengunjungi Tokyo Metropolitan Goverment Office yang berada di Shinjuku Jepang. Sebenar nya saya sedang semangat semangat nya belajar fotografi khusus nya fotografi malam hari jadi saya sengaja mencari pemandangan malam yang indah dari atas gedung dan ketemu lah dengan Tokyo Metrolpolitan Goverment Office ini. Karena dari hasil browsing di internet memang pemandangan malam dari sini bisa di katakan indah terutama saat matahari terbenam.
Shinjuku merupakan distrik paling sibuk di Tokyo karena memang pusat dari pemerintahan di ibukota Jepang terletak disini. Selain itu juga Shinjuku merupakan tempat transit banyak dari kereta yang menuju atau pun dari daerah lain di sekitaran Tokyo. Banyak juga mall mall berjejeran menjajakan dagangan nya, bahkan bisa di bilang apa saja ada di Shinjuku mulai dari pakaian, berbagai macam elektronik, sampai restoran pun banyak bertebaran di sini dengan gedung gedung tinggi pencakar langit yang mengelilingi nya.
Tentang Tokyo Metropolitan Goverment Office
Tokyo Metropolitan Goverment Office adalah gedung yang sampai sekarang masih berfungsi seperti biasa nya sebagai kantor dari pemerintahan di Tokyo, dari sekitar 23 distrik yang ada di Tokyo semua nya berpusat disini. Selain sebagai gedung pemerintahan Tokyo Metropolitan Goverment Office juga sering di kunjungi sebagai tempat wisata oleh turis dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Karena memang gedung pemerintahan ini memiliki arsitektur yang sangat unik. Kenzo Tange adalah arsitek kebanggaan Jepang yang merancang pembangunan dari gedung ini pada tahun 1991 yang menjadikan gedung ini sebagai bangunan tertinggi pada masa itu.
Gedung ini memiliki 3 bagian yaitu bagian utama yang merupakan bangunan menara kembar dengan 48 lantai di dalam nya termasuk 3 lantai basement. Nhah disini lah panggung utama nya pada Tokyo Metropolitan Goverment Office ini, di menara kembar setinggi 243 meter ini terdapat sebuah Observation Deck di masing masing puncak menara nya yang memungkinkan kita melihat pemandangan Tokyo dari atas. Di South Observation Deck kita bisa melihat Tokyo Tower dan Tokyo Dome sementara di North Observation Deck kita bisa melihat Skytree dan kesibukan di Shinjuku Station bahkan apabila cuaca cerah kita bisa melihat Gunung Fuji dari atas sana. Untuk operasional dari kedua deck tersebut berbeda, puncak selatan memiliki jam operasional yang lebih singkat hanya sampai pukul 17.30 sementara puncak utara buka sampai pukul 23.00.
Untuk 2 bagian gedung lainnya dari Tokyo Metropolitan Goverment Office adalah gedung Tokyo Metropolitan Assembly yang terdiri dari 7 lantai dan Tokyo Metropolitan Main Building 2 yang terdiri dari 34 lantai. Kita bisa mengakses ketiga bangunan ini tanpa keluar dari gedung karena gedung ini memiliki koridor yang membuat nya saling terhubung satu sama lainnya. Ohya untuk naik ke Observation Deck di Tokyo Metropolitan Goverment Office tidak di pungut biaya sama sekali alias gratis dan di atas pun ada cafe yang menjajakan berbagai snack dan souvenir untuk para pengunjung.
Akses Dan Informasi Lainnya
Untuk menuju Tokyo Metropolitan Goverment Office cukup dengan berjalan kaki sekitar 10 menit dari Shinjuku Station yang merupakan stasiun tersibuk di Tokyo. Untuk menuju Shinjuku Station cukup mudah dari arah mana pun karena memang di stasiun ini banyak jalur kereta yang transit, kalau tidak salah hitung ada sekitar 24 jalur rel kereta dan 6 jalur rel kereta bawah tanah yang berarti ada sekitar 15 kereta dari berbagai arah menuju atau pun meninggalkan Shinjuku Station. Selain dari Shinjuku Station ada akses yang lebih dekat yaitu dari Tocho Mae Station, hanya perlu menuju pintu keluar no 4 kita langsung sampai di Tokyo Metropolitan Goverment Office.
Jam Operasional Observation Deck yang lebih spesifik :
North Observation Deck Tokyo Metropolitan Goverment Office
- Pukul 09.30 sampai 23.00
- Pada hari senin ke dua dan ke empat setiap bulan nya tutup.
- Tutup pada tanggal 29 Desember sampai 3 Januari kecuali tanggal 1 Januari setiap tahun nya
South Observation Deck Tokyo Metropolitan Goverment Office
- Pukul 09.30 sampai 17.30
- Pada hari senin kedua dan ke empat setiap bulan nya buka sampai pukul 23.00
- Pada Selasa pertama dan ketiga setiap bulan nya tutup
- Tutup pada tanggal 29 Desember sampai 3 Januari kecuali tanggal 1 Januari setiap tahun nya
Pengunjung akan menggunakan elevator khusus untuk menuju deck dan sebelum menaiki elevator pengunjung akan di periksa barang bawaannya sebagai standart keamanan.