ARISTO.ID Tips Cara Membuat Foto Produk Yang Bisa Menarik Pembeli. Sebagai seorang pengusaha yang menjual produk kita harus bisa mempengaruhi calon pembeli agar tertarik dengan produk yang kita pasarkan. Karena kita menjual produk kita harus bisa menyampaikan detail dan sisi manfaat dari produk tersebut. Dan foto yang nantinya kita tunjukkan kepada pembeli merupakan faktor yang penting dalam menarik minat mereka.
Membuat foto produk sebenarnya bukan perkara yang sulit apalagi jika kita mempunyai peralatan fotografi yang memadai. Dengan beberapa tips yang akan saya sampaikan di bawah ini kita bisa membuat foto produk yang menarik. Namun jika kita tidak memiliki peralatan fotografi yang memadai sekarang juga sudah banyak sekali jasa fotografer yang bisa kita sewa. Salah satunya adalah Aristo Fotografi yang juga melayani jasa foto produk.
Baca Juga Jasa Foto Produk Untuk Online Shop Di Pekalongan Pemalang Batang
Tips Cara Membuat Foto Produk Yang Bisa Menarik Pembeli
Banyak sekali sekarang orang jualan didunia online seperti Facebook, Instagram bahkan sudah banyak pula toko toko online yang menyebar didunia maya. Ini karena semakin berkembangnya teknologi yang membuat kehidupan semakin canggih. Kita bisa membeli barang tanpa berkunjung ke tokonya secara langsung dan tanpa keluar rumah tentunya.
Namun tampilan yang kita pampang di toko online atau pun media lainnya haruslah membuat menarik calon pembeli. Ini membutuhkan tips dan trik agar calon pembeli yang melihat foto produk kita semakin tertarik ingin memilikinya. Dan berikut Tips Cara Membuat Foto Produk Yang Bisa Menarik Pembeli.
1.Pilih Lokasi Pemotretan
Yang pertama adalah menentukan lokasi pemotretan yang akan kita lakukan. Tentu hal ini berkaitan dengan produk apa yang akan kita pasarkan. Jadi pilihlah lokasi yang memang cocok dengan produk yang akan kita foto antara outdoor ataupun indoor ( studio ). Misalnya saja kita akan memasarkan produk produk seperti tas ransel, sepatu trekking, hammock, sleeping bag dan berbagai peralatan mendaki lainnya. Tentu akan lebih menarik jika kita melakukan pemotretannya di alam bebas. Ini akan membuat produk terkesan lebih berkualitas.
Namun jika kita ingin melakukan pemotretan di studio juga tidak ada salahnya. Jadi sesuai selera yang terpenting adalah produk bisa terlihat lebih menarik sehingga bisa membuat calon pembeli tertarik memilikinya.
2.Menggunakan Studio Box Mini
Cara yang kedua ini adalah dengan menggunakan Studio Box Mini. Biasanya ini dipakai untuk pemotretan produk dengan ukuran yang kecil seperti jam tangan, smartphone, tas, dompet dan berbagai produk ukuran kecil lainnya. Ini tentu akan membuat kesan dari foto menjadi lebih berkelas dan elegant. Lihat saja contoh foto produknya dibawah ini.

Foto diatas diambil dengan metode menggunakan Studio Box Mini yang memang banyak sekali dipasarkan di banyak toko perlengkapan kamera. Namun jika kita mau sedikit kreatif sebenarnya kita juga bisa membuatnya sendiri yang tentu akan memakan biaya lebih murah. Bagaimana caranya ??? Simak artikel berikut ini.
Baca Juga Cara Membuat Studio Box Mini Untuk Foto Produk Atau Still Life
3.Pencahayaan Yang Cukup
Tips Cara Membuat Foto Produk selanjutnya adalah masalah pencahayaan yang cukup. Fotografi adalah seni melukis cahaya jadi cahaya adalah faktor terpenting dalam fotografi. Gunakan beberapa media cahaya yang bisa membantu menghasilkan foto produk yang bagus.
Kita bisa menggunakan media cahaya dari matahari atau juga bisa menggunakan media lampu serta flash. Jika menggunakan Studio Box Mini kita bisa menambahkan cahaya dari lampu dari arah kanan dan kiri obyek. Tempatkan cahaya pada arah jam 3 dan jam 9. Cahaya dari bawah atau belakang juga merupakan kombinasi yang bagus.
4.Background Polos Atau Berwarna
Selanjutnya adalah hal menentukan background untuk foto produk. Kita bisa menggunakan background polos atau berwarna. Jika menggunakan Studio Box Mini biasanya bagusnya menggunakan warna putih polos. Seperti gambar pada point ke 2 di atas.
Selain itu kita juga bisa menggunakan background warna agar menambah ketertarikan calon pembeli. Background berwarna ini akan nampak lebih bagus lagi jika di potret dengan blur atau Bokeh. Lihat contohnya dibawah ini.

Itulah beberapa Tips Cara Membuat Foto Produk Yang Bisa Menarik Pembeli. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi inspirasi untuk kita semua. Semoga produk anda lebih laris dan jangan lupa hubungi Aristo Fotografi untuk mendapatkan pemotretan produk berkualitas anda. Terima kasih dan salam fotografi.