Blog Tentang Travelling Dan Fotografi

Thursday, 18 January 2018

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

ARISTO.ID Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop. Setelah sebelumnya saya membuat artikel mengenai Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Putih Di Photoshop kali ini saya akan membuat artikel kembali mengenai Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop. Sebenarnya tutorialnya hampir sama dengan artikel sebelumnya. Cuma ada beberapa langkah yang sedikit berbeda.

Artikel ini sebenarnya saya buat karena saya suka sekali membuat efek efek seperti musim gugur di Jepang. Karena saat musim gugur daun di pepohonan akan berubah menjadi kuning dan berjatuhan ke tanah. Karena di Indonesia tidak memiliki musim gugur jadi cara membuat foto dengan latar daun daun berwarna kuning bisa di akali dengan menggunakan Photoshop.


Baca Juga Cara Membuat Background Putih Polos Dengan Photoshop



Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop


Langsung saja tanpa panjang lebar berikut adalah tutorialnya Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop.

1.Duplikat Layer


Seperti pada artikel sebelumnya langkah pertama kita juga harus menduplikat layer. Pertama tama kita buka dulu foto yang akan kita edit. Klik File lalu klik Open dan pilih foto yang akan kita edit. Setelah itu klik kanan layer pada bagian sidebar sebelah kiri. Klik kanan kemudian pilih menu duplikat layer. Lihat gambar dibawah ini.

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

2.Channel Mixer


Langkah selanjutnya adalah pilih opsi channel mixer yang ada pada tabel di atas layer. Kemudian pilih opsi Output Channel pada warna merah. Biasanya opsi ini defaultnya memang warna merah namun untuk lebih memastikan saja silahkan cek terlebih dahulu. Kemudian langkah selanjutnya adalah mengatur angkanya seprti dibawah ini.
Red = -20
Green = +200
Blue = -90

Atur warna sesuai dengan ketentuan di atas. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar di bawah ini.

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

Baca Juga Cara Membuat Studio Foto Di Kamar Dibawah 10 Juta



3.Hapus / Seleksi pada bagian Wajah dan Tangan


Langkah selanjutnya adalah menghapus atau men seleksi pada bagian wajah agar warna sebenarnya dari wajah tidak berubah. Bisa di katakan juga agar warna wajah serta tangan masih seperti warna aslinya. Caranya tinggal klik Eraser pada menu sidebar sebelah kanan. Lalu pilih yang Soft. Selanjutnya pilih ukuran sesuai dengan yang dibutuhkan. Langkah terakhir adalah menghapus atau arahkan cursor kewajah atau tangan serta bagian lainnya yang ingin di hapus atau seleksi seperti warna awal / asli. Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

4.Merge Layer & Simpan


Langkah terakhir adalah dengan Merge Layer atau menggabungkan layer menjadi satu. Tekan tombol CTRL kemudian klik satu persatu layer. Selanjutnya pilih menu Layer dan pilih Merge Layer. Lihat gambar dibawah ini.

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

Langkah terakhirnya adalah dengan menyimpan foto baru yang telah selesai kita edit. Cara nya klik File lalu pilih Save as. Seperti gambar dibawah ini.

Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop

Baca Juga Cara Membuat Background Putih Polos Dengan Photoshop



Demikian sedikit artikel dari saya mengenai Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Terima kasih dan sampai jumpa di artikel berikutnya. Salam fotografi.

Jangan lupa follow IG Aristo Fotografi Pekalongan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Mengubah Warna Daun Menjadi Kuning Di Photoshop